Netflix baru saja merilis trailer, poster serta jadwal tayang film terbaru berjudul “My Nam is Loh Ki Wan”. Film ini akan dibintangi oleh Song Joong Ki, Choi Sung Eun, Jo Han Chul, Kim Sung Ryong, Lee Sang Hee dan Seo Hyun Woo. Dijadwalkan tayang 1 Maret 2024. Dalam film bergenre melodrama, romance ini bercerita tentang Loh Ki-Wan (Song Joong-Ki), seorang pembelot Korea Utara. Dia telah tiba di negara asing yakni Belgia dari Korea Utara karena ibunya Ok-Hee (Kim Sung-Ryoung). Ia ingin menetap di negara itu, tetapi satu-satunya harapannya baginya untuk tinggal adalah menerima status pengungsi dari pemerintah Belgia. Dia berjuang untuk mendapatkan itu. Sebelum nonton, yuk kenalan dengan pemeran utamanya. Kamu bisa cek profil & fakta Song Joong Ki diartikel bawah ini.
Baca Juga : Queen Of Netflix, Cek Biodata Dan Fakta Menarik Song Hye Kyo
Biodata Song Joong Ki
- Nama Lengkap : Song Joong Ki
- Nama Panggilan : Captain bigboss
- Hangul : 송중기
- Tempat Lahir : Distrik Dong, Deajeon, Korea Selatan
- Tanggal Lahir : 19 September 1985
- Zodiak : Virgo
- Tinggi Badan : 178 cm
- Berat Badan : 65 kg
- Golongan Darah : A
- Agensi : highziumstudio
- Pendidikan : Jurusan Bisnis Ekonomi, Universitas Sungkyunkwan
- Kewarganegaraan : Korea Selatan
- Instagram : @hi_songjoongki
Profil Song Joong Ki
Tak seperti kebanyakan Aktor yang harus melalui tahap audisi, Song Joong Ki direkrut saat sedang berada didalam kereta. Drama debutnya berjudul Get Karl! Oh Soo-Jung. Selain drama, Song Joong Ki juga melebarkan sayapnya ke layar lebar. Film debutnya adalah Frozen Flower yang tayang ditahun 2008.
Setelah itu, Song Joong Ki banyak membintangi berbagai judul drama dan film. Namun yang menarik perhatian adalah perannya sebagai pemeran utama dalam drama The Innocent Man dan The Werewolf Boy. Tak hanya itu, Song Joong Ki juga pernah menjadi pengisi suara untuk serial Doraemon dan film Doraemon : Nobita’s Secret Gadget Museum.
Nama Song Joong Ki menjadi populer dikalangan pecinta drama Korea luar negeri karna perannya dalam drama Descendants of the Sun. Didrama ini juga Song Joong Ki bertemu istrinya Song Hye Kyo dan menjalani perceraian yang nyaris merusak karirnya. Cukup lama vakum, Song Joong Ki kembali dengan perannya yang sangat mrngagumkan dalam drama Vincenzo dan Reborn Rich.
Setelah bercerai, awal tahun 2023 kemarin Song Joong Ki mengumumkan pernikahannya. Melalui surat terbuka bahwa dirinya menikahi Katy Louise Sunders. Kini Song Jong Ki sudah menjadi seorang ayah dan memiliki seorang anak laki-laki.
Fakta Song Joong Ki
- Bermimpi menjadi seorang aktor sejak kecil
- Bergabung dengan Blossom Entertainment hingga Desember 2019
- 2020 bergabung dengan History D&C
- Punya fan club bernama Ki Aile yang memiliki arti Song Joong Ki’s Wings
- Pernah menjadi pembawa acara Music Bank selama Agustus 2009 – November 2010
- Merilis buku berjudul Beautiful Skin Project
- Merupakan member pertama dari acara reality Running Man
- Bersahabat dengan Lee Kwang Soo
- Menjadi aktort termahal dengan bayaran 60 juta won per episode
- Menjadi Brand Ambassador salah satu produk skincare Indonesia