Institut Penelitian Bisnis Korea telah mengungkapkan peringkat reputasi brand untuk aktor drama bulan ini! Pemeringkatan ditentukan melalui analisis data liputan media, partisipasi, interaksi, dan indeks komunitas dari 50 aktor yang tampil dalam drama yang tayang antara 12 November hingga 12 Desember. Park Eun Bin, yang baru-baru ini membintangi “Castaway Diva” tvN, menduduki puncak daftar bulan ini dengan indeks reputasi brand sebesar 3.139.234. Kim Yoo Jung menempati posisi kedua untuk bulan Desember dengan indeks reputasi brand sebesar 2.800.584, sedangkan Chae Jong Hyeop berada di peringkat ketiga dengan indeks 2.480.847. Berada diurutan ketiga membuat Chae Jong Hyeop berada diposisi puncak diantara para aktor lainnya. Untuk kamu yang penasaran ingin kenal lebih dekat dengan sosok satu ini, bisa banget cek profil & fakta Chae Jong Hyeop di artikel bawah ini !!
Baca Juga : Pemeran Castaway Diva, Ini Profil Dan Fakta Park Eun Bin
Biodata Chae Jong Hyeop
- Nama Lahir : Chae Jong Hyeop
- Nama Panggilan : Jong Hyeop
- Nama Inggris : Jimmy Chae
- Hangul : 채종협
- Tempat Lahir : Seoul, Korea Selatan
- Tanggal Lahir : 19 Mei 1993
- Zodiak : Taurus
- Shio : Ayam
- Tinggi Badan : 186 cm
- Golongan Darah : A
- Pendidikan : Seoul Arts Colleger Jurusan Fashion
- Agensi : YNK Entertainment
- Kewarganegaraan : Korea
- Profesi : Aktor, Model
- Instagram : @chaejh_
Profil Chae Jong Hyeop
Sebelum memulai karirnya sebagai model dan aktor, Chae Jong Hyeop pernah menempuh pendidikan di Thailand dan Afrika Selatan. Ia tinggal selama satu tahun di Thailand ketika masih SMA. Selanjutnya ia tinggal di Afrika Selatan selama 4-5 tahun. Chae Jong Hyeop kembali ke Korea dan memulai karir didunia hiburan Korea sebagai model ditahun 2014. Ia dipilih langsung oleh desainer Korea, Kim Seo Ryeong untuk berjalan di runaway.
Pada tahun 2016, barulah Chae Jong Hyeop memulai karir aktingnya dibawah agensi YNK Entertainment. Debut akting yang membuat namanya dikenal para pecinta drakor adalah ketika ia membintangi Webtoon hero : Tundra Show Season 2 (2016). Ditahun 2017, Chae Jong Hyeop mendapatkan peran utama pertamanya dalam web drama berjudul Between Friends. Semakin diakui publik, Chae Jong Hyeop bergabung dalam drama Hot Stove League ditahun 2019.
Chae Jong Hyeop juga bergabung dalam beberapa drama terkenal seperti Sisyphus : The Myth. Semakin dikenal oleh pecinta drakor mancanegara, ketika Chae Jong Hyeop menjadi saingan Song Kang dalam drama Neverthless. Ia juga bergabung dalam web drama The Witch’s Dinner. Kesuksesannya semakin melejit ketika ia memerakan Park Tae Joon dalam drama Love All Play. Berkat perannya dalam drama tersebut, Chae Jong Hyeop berhasil memenangkan penghargaan Best New Actor di 2022 KBS Drama Awards dan Korea First Brand Awards 2022.
Terakhir Chae Jong Hyeop kembali berakting dalam drama Castaway Diva. Sebelumnya ia juga berperan dalam drama lain seperti Unlock My Boss, See you in My 19th life dan jadi cameo dalam drama Shooting Stars. Aktor yang selalu menunjukkan aura positif ini ternyata mengidap penyakit epilepsi yang membuatnya mendapatkan pembebasan wajib militernya.
Fakta Chae Jong Hyeop
- Sudah memiliki keinginan untuk tampil dilayar lebar sejak masih muda
- Memiliki watak yang menyenangkan
- Mengisi waktu luang dengan gym
- Jago dalam olahraga renang
- Ingin mencoba peran sebagai orang yang nakal jika ada kesempatan
- Sempat berfikir untuk merubah namanya
- Sering berlari disekitar Sungai Han
- Ingin mencoba drama sejarah dan komedi romantis
- Ia berharap bisa menjadi aktor yang dapat dipercayai dan mendapat simpati.
- Makanan favoritnya adalah tuna kimbap dan pizza ubi jalar