Makin Dewasa Makin Mempesona, Ini Profil dan Fakta Jeon Somi

Untuk kamu pecinta K-Pop pastinya sudah tidak asing lagi dengan sosok penyanyi wanita satu ini. Dia adalah Jeon Somi. Semakin hari Somi semakin tampak mempesona. Dengan penampilan yang dewasa dan sedikit baddas, membuat kamu tidak akan bosan melihatnya. Hal itu didukung dengan darah blasteran yang dimilikinya, sehingga membuat wajahnya memiliki perpaduan Asia dan Barat yang sempurna. Untuk kamu yang ingin mengenal Somi lebih dekat, bisa cek Profil dan Fakta Jeon Somi diartikel ini !!

Baca Juga : Idol Paling Berpengaruh, Ini Profil & Fakta Jennie Blackpink

Biodata Jeon Somi

  • Nama Lahir : Ennik Somi Douma / Jeon Somi
  • Nama Panggung : SOMI
  • Hangul : 전소미
  • Tempat Lahir : Windsor, Ontario, Kanada
  • Tanggal Lahir : 9 Maret 2001
  • Tinggi Badan : 172 cm
  • Berat Badan : 48 kg
  • Golongan Darah : O
  • MBTI : ENFP
  • Pendidikan : Seoul Midong Elelmentary School – Cheongdam Middle School – Hanlim Multi Arts School
  • Profesi : Penyanyi, Rapper, Penari, Aktris
  • Orang Tua : Matthew Douma (Ayah), Jeon Sunhee (Ibu)
  • Kebangsaan : Kanada, Belanda, Korea Selatan
  • Instagram : @somsomi0309

Profil Jeon Somi

Jeon Somi adalah penyanyi wanita Korea Selatan yang memiliki darah campuran Kanada. Darah Kanada-Belanda diwariskan dari ayahnya, sementara ibunya adalah orang Korea aslil. Somi memiliki seorang adik perempuan yang bernama Evelyn Douma yang usianya terpaut 8 tahun lebih muda darinya.

Wanita berusia 22 tahun ini dikenal setelah keikutsertaannya dalam program acara survival yang sangat populer yaitu Sixteen dan Produce 101. Di program Sixteen, ia belum berhasil lolos dan tersingkir tepat dibabak final. Grup pemenang yang terbentuk dari acara tersebut dikenal dnegan nama TWICE.

Pada tahun 2016, Jeon Somi kembali mengikuti program Produce 101. Ia berhasil menduduki peringkat teratas dan akhirnya dapat debut dengan 10 anggota lainnya dengan nama I.O.I. Grup tesebut debut pada 4 Mei 2016 dengan mini album bertajuk “Chrysalis”dibawah agensi YMC Entertainment.

Di awal Januari 2017, sesuai dengan berakhirnya kontrak, I.O.I  resmi bubar. Lalu Jeon Somi menandatangani kontrak dengan JYP Entertainment. Selain bernyanyi, Somi juga aktif mengikuti program televisi, salah satunya Sister’s Slam Dunk 2 yang bisa kamu tonton disaluran tv KBS2.

Somi banyak melakukan proyek kolaborasi dengan penyayi lain seperti Eric Nam dan Jun, K. Pada tahun berikutnya, JYP mengumumkan telah mengakhiri kontrak dengan SOMI. Beberapa bulan kemudian, diketahuo bahwa Somi bergabung dengan The Black Label. Bersama Black Label, ia melakukan debut solo resminya pada Juni 2019. Somi merilis single berjudul “Birthday” yang diproduksi oleh produser ternama, Teddy Park.

Fakta Jeon Somi

  1. Memiliki nama panggilan “Vitamin”
  2. Hobi mengoleksi kaus kaki, berbelanja dan berjalan sendirian.
  3. Pemegang sabuk hitam tingkat 4 taekwondo
  4. Pernah memiliki cita-cita menjadi pramugari
  5. Menyukai EXO terutama Kai, Big Bang dan JB GOT7
  6. Somi pernah muncul dalam MV “Stop Stop It” GOT7, “White Night” UP10TION dan “From November to February” Jun K 2PM
  7. Penggemar berat 2NE1 dan panutannya adalah Minzy
  8. Memiliki julukan Som-taengs dan Som-mungchis
  9. Memiliki kucing bernama Cookie dan Chesse
  10. Salah satu duta Yayasan Wetskills di Belanda
  11. Pernah menjadi MC Music Bank di Berlin bersama Park Bogum pada tahun 2018
  12. Pernah menjadi bahan pembicaraan netizen karna berciuman dengan Jihyo TWICE
Proudly powered by WordPress | Theme: Looks Blog by Crimson Themes.